Salam Pramuka! Pramuka MAN 1 Kota Malang Siap Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI

Salam Pramuka! Pramuka MAN 1 Kota Malang Siap Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI

Pada 14 Agustus 2024 ini, tepat 63 tahun Hari Pramuka Nasional, seluruh civitas akademik MAN 1 Kota Malang melaksanakan upacara dengan pembina upacara Kak Heri Sunarto, Ketua Kwartir Cabang Kota Malang. Dengan tema Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI, para petugas menjalankan tugas dengan sangat khitmad.

Kak Heri dalam sambutannya, mengapresiasi para petugas, khususnya pemimpin upacara (Fahrezy XII B), pembaca Undang-Undang 1945 (Alif Nur XI E), ketua pleton (Agha Zabrani XI H dan Andaka Prista XII H). Beliau pun bangga Dasa Dharma Pramuka dalam 2 bahasa, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris oleh Dita XI-G dan Amira X-I. Kita perlu menyikapi era generasi saat ini, karena NKRI ini perlu generasi pramuka yang berjiwa pancasila untuk melanjutkan menjaga NKRI yang kemerdekaannya di dapat dari perjuangan dan ribuan nyawa para pahlawan. Beliau juga berpesan gugus depan MAN 1 Kota Malang harus tetap kokoh pada garda depan untuk perjuangan membela NKRI. Beliau berterima kasih MAN 1 Kota Malang telah menjadi wadah yang senantiasa mensuport gerakan pramuka siswanya dan telah membekali Undang-Undang untuk memperjuangankan, mempertahankan, serta melanjutkan perjuangan kemerdekaan.

Tidak hanya sekadar melaksanakan upacara Hari Pramuka Nasional, terdapat tampilan yang memukau yaitu, Kreasi Semapur, Kolone Tongkat, dan Barisan Jalan Sehat Pramuka Candra Pandu yang telah memenangkan juara 2 se-Kota Malang dalam ajang jalan sehat kreasi yang diselenggarakan oleh kwartir Cab. Kota Malang Tahun 2024.

Salam Pramuka dari kami Candra Pandu MAN 1 Kota Malang! Pramuka MAN 1 Kota Malang berjiwa pancasila, siap menjaga NKRI! (Humas)