Kunjungan Studi Tiru MA Al Fatah Natar ke MAN 1 Kota Malang: Memperdalam Implementasi Kurikulum Merdeka dan Program Kesiswaan

Kunjungan Studi Tiru MA Al Fatah Natar ke MAN 1 Kota Malang: Memperdalam Implementasi Kurikulum Merdeka dan Program Kesiswaan

MAN 1 Kota Malang Hadir sebagai inspirasi,

MAN 1 Kota Malang lagi dan lagi menjadi madrasah rujukkan dalam berbagai studi tiru madrasah sederajat. Pada Kamis, 29 Februari 2024, MAN 1 Kota Malang mendapat kunjungan dari MA Al Fatah Natar. MA Al Fatah Natar ini merupakan sebuah sekolah di Lampung Selatan, menggelar kunjungan studi tiru yang melibatkan 90 siswa dan 10 guru pendamping. Kunjungan ini bertujuan untuk memperdalam implementasi Kurikulum Merdeka serta mendapatkan wawasan tentang program-program kesiswaan yang sukses.

Kunjungan studi tiru ini merupakan bagian dari inisiatif sekolah untuk meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan siswa. Para peserta kunjungan dipandu oleh staf pengajar yang berpengalaman.

Salah satu tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk menjalin silaturahmi antara M Al Fatah Natar dengan MAN 1 Kota Malang. Melalui pertukaran pengalaman dan pengetahuan, sekolah berharap dapat memperkuat jejaring kerja sama dalam mendukung proses pembelajaran yang lebih baik.

Selain itu, peserta kunjungan juga difokuskan pada pemahaman yang lebih mendalam tentang Kurikulum Merdeka. Mereka mengamati langsung implementasi kurikulum ini di MAN 1 Kota Malang.

Selain aspek akademis, para siswa dan guru pendamping juga mengeksplorasi berbagai program kesiswaan yang ada di MAN 1 Kota Malang. Hal ini meliputi program pengembangan karakter, kegiatan ekstrakurikuler yang beragam, serta upaya untuk meningkatkan keterlibatan siswa dalam kegiatan sosial dan lingkungan.

Ustd masthur ketua yayasan Al Fatah Natar, dalam sambutanya, mengungkapkan harapannya bahwa kunjungan ini akan memberikan inspirasi dan ide-ide baru bagi sekolah dalam memperkaya pengalaman belajar siswa serta meningkatkan kualitas pendidikan secara keseluruhan.

Sambutan hangat pun juga diberikan MAN 1 Kota Malang. Bapak Iwan Setiawan, M.Pd. (waka bid. Kesiswaan) dan Bapak Sabilal Rosyad, M.Pd. (waka bid. Kurikulum) memberikan mengungkapkan terima kasih menjadikan MAN 1 Kota Malang sebagai tujuan dalam studi tiru dan berharap semoga ada hal yang dapat dibagi oleh kedua madrasah sehingga dapat menjadi lebih baik ke depannya. (Humas)

#kementeriansemuaagama