LAGI, GURU MAN 1 KOTA MALANG, ABDURROHIM, S.Ag.MA., MENJADI NARA SUMBER DALAM KAJIAN KEISLAMAN  GTK MADRASAH KEMENAG RI

LAGI, GURU MAN 1 KOTA MALANG, ABDURROHIM, S.Ag.MA., MENJADI NARA SUMBER DALAM KAJIAN KEISLAMAN GTK MADRASAH KEMENAG RI

      Malang (MAN 1 Kota Malang). Kegiatan “Kajian Keislaman” yang merupakan bagian program GTK Berbagi Direktorat GTK Kemenag RI sudah berlangsung kurang lebih 4 bulan. Alhamdulillah kegiatan tersebut berlangsung dengan baik, lancar, dan istiqamah

      Dalam pekan ini (22 s.d. 27 November 2021) selama 6 hari diisi oleh sejumlah narasumber, yaitu (1) Ustaz H. Isryad Azizi, Lc. MA dari Ponpes Syafa’atur Rosul Riau, (2) Ustaz Baden Badruddin, S.Ag. M.Pd. dari MA Unggulan Syamsul Ulum Sukabumi Jabar, (3) Ustaz Dr. Miftahussalam, M.Pd.I, dari MAN Bondowoso Jatim (4) Ustaz H. Abdul Rohim, SH, M.Si dari MA Mu’allimin-Mu’allimat Tambakberas Jombang Jatim, (5) Ustaz Abdurrohim, S.Ag, MA. dari MAN 1 Kota Malang Jatim, dan (6) Ustaz Moh. Yunus, M.Pd. dari MAN 3 Nganjuk Jatim.

      Ustaz Abdurrohim, S.Ag., MA. merupakan salah satu narasumber dari MAN 1 Kota Malang yang mengisi kajian pada Jumat, 26 November 2021. Beliau merupakan pengajar mapel Fikih dan Ushul Fikih sekaligus menjabat sebagai Waka Humas di MAN 1 Kota Malang.Selain itu beliau juga seorang penulis beberapa buku di sejumlah Penerbit seperti PT. Tiga Serangkai dan penulis buku di Direktorat KSKK Kemenag RI. Dalam kajian yang di gelar pada Jum’at, 26 November 2021 tersebut, Ustaz Abdurrohim, S.Ag. membawakan tema kajian “Indahnya Masuk Surga Bersama Keluarga“

     Semua orang pasti mendambakan dan bercita-cita masuk surga. Tidak hanya dirinya yang masuk surga, tetapi ia ingin masuk surga bersama pasangan hidupnya, anak-anaknya, bahkan dengan orang tuanya. Apakah hal tersebut bisa kita raih? Ustaz Abdurrohim memaparkan bahwa hal tersebut bisa diraih oleh siapapun sesuai dengan firman Allah SWT dalam QS. Ar Ra’du ayat 22—24. Dalam ayat tersebut dijelaskan bahwa orang-orang yang sabar, mendirikan shalat, gemar berinfak, dan dapat mencegah keburukan serta diganti dengan kebaikan akan masuk surga ‘Adn. Mereka masuk surga tidak sendirian tetapi bersama orang tuanya, pasangan hidupnya, dan anak keturunannya.

     Lalu, bagaimana caranya agar bisa masuk surga bersama keluarga? Lebih lanjut ustaz Abdurrohim memaparkan bahwa syarat agar bisa masuk surga bersama keluarga adalah masing-masing anggota keluarga harus termasuk kategri orang yang “ Shalaha “. Sang suami merupakan sosok orang yang saleh, istri juga demikian, merupakan sosok yang salihah, Demikian pula dengan orang tua dan anak keturunan harus menjadi sosok yang saleh-salihah. Semoga kenikmatan terbesar tersebut dapat kita raih, masuk surga bersama keluarga. Amin. (Humas)